Sekda Kotabaru Ungkap Program Unggulan dan Strategi Pengelolaan Sampah TPS 3R

KOTABARU, GK – Sekretaris Daerah Kotabaru Eka Saprudin, menjelaskan  sejumlah program unggulan dan strategi pemerintah daerah dalam mendorong inovasi pelayanan publik serta  pengelolaan sampah berbasis masyarakat melalui program TPS 3R ((Reduce, Reuse, Recycle).

Eka, Jumat (17/10/2025) mengatakan kepada wartawan, beberapa program lintas sektor yang berdampak langsung bagi masyarakat antara lain Kartu Sehat Kotabaru, Kartu Cerdas untuk pendidikan, pembangunan infrastruktur, bantuan mesin kapal bagi nelayan, serta penguatan sektor pertanian dan UMKM.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dan dukungan digitalisasi layanan publik, termasuk kerja sama dengan BMKG yang membantu nelayan melalui informasi titik tangkapan ikan.

Terkait pengelolaan sampah, Eka menegaskan bahwa TPS 3R bukan sekadar tempat pembuangan, tetapi peluang ekonomi yang dapat menghasilkan kompos, paving block, hingga bahan bakar alternatif.

“Kami ingin setiap kecamatan memiliki TPS 3R yang aktif agar pengelolaan sampah menjadi sistemik dan berkelanjutan,” ujarnya.

“Program tersebut mampu mendorong kebersihan lingkungan sekaligus meningkatkan pendapatan masyarakat. Dampaknya akan terasa langsung pada ekonomi dan sosial masyarakat,” pungkasnya.[Yandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *