Penuhi Undangan, Ini Janji Gewsima Mega Putra Kepada Warga Perumnas Rampa Baru

waktu baca 1 menit
Senin, 7 Nov 2022 22:28 0 19 Redaksi

BATULICIN – Anggota DPRD Kotabaru Gewsima Mega Putra memenuhi undangan warga di Perumnas Rampa Baru, RT 16 Desa Semayap, Kecamatan Pulau Laut Utara, Senin (7/11/22) Sore.

Putra mengatakan, bahwa dirinya akan membantu anak SD dan SMP masalah beasiswanya untuk tahun 2023.

“Nanti biar RT dan kawan-kawan yang mendata anak SD dan SMP yang mana yang layak dibantu untuk beasiswanya,”ujar Putra

Selain itu, Putra juga berjanji akan membantu masalah pembangunan Balai Desa di 2024.

Sementara, Ketua RT 16 Perumnas Rampa Baru, Natarsyah mengucapkan terima kasih kepada Gewsima Mega Putra selaku Anggota DPRD Kotabaru, yang sudah datang memenuhi permintaan masyarakat Rampa Baru khususnya di RT 16, yang ingin di bangunkannya Balai atau Gedung Serbaguna.

“Mudahan-mudahan apa yang diinginkan masyarakat atas permintaan adanya pembangunan gedung serbaguna bisa terealisasi yang diucapkan Putra tadi di 2024,”pungkasnya [Yandi]

Redaksi

www.genpikalsel.com media online terpercaya, serta memberikan informasi akurat dan berkualitas ke masyarakat luas.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *